PELAYANAN KTP-EL PAPUA “PASTI BISA”

    Di Posting Oleh:
  • administrator
  • August 27, 2018

Provinsi Papua dalam rangka percepatan perekaman KTP-EL telah dilakukan berbagai cara melalui RAKOR tingkat Nasional maupun Provinsi untuk menyamakan persepsi dalam mengambil langkah-langkah strategis percepatan perekaman KTP-EL tersebut.

Provinsi Papua yang terdiri dari 29 Kabupaten/Kota sampai semester pertama tahun 2018 perekaman  belum mencapai 50 % namun beberapa Kabupaten sudah mencapai 100% atau bahkan melampaui target seperti Kabupetan Jayapura, Kota Jayapura. Beberapa kendala yang dihadapi masing-masing Kabupaten sangat bervariasi mulai dari Infrastruktur Perekamannya yang rusak, hilang atau bahkan tidak adanya ruang kantor (karena dirusak) oknum tertentu.

Dengan banyaknya permasalahan yang di hadapi baik yang bbersifat teknis maupun non-teknis berupa penolakan perekaman KTP-el karena terkait dengan perbedaan pandangan terhadap KTP-el tersebut, maka Pemerintah Provinsi Papua melalui Dinas Sosial Kependudukan dan Catatan Sipil tetap mendorong Kabupaten/ Kota untuk melakukan  perekaman dengan langkah-langkah yang di ambil saat ini adalah :

  1. Dilakukannya pendampingan terhadap Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Paniai, Dogiai dan Deiyai dalam perekaman KTP-el
  2. Membawa peralatan perekaman dari Provinsi ke Kabupaten tersebut sekaligus Tenaga Teknis dari Kota Jayapura untuk membimbing Petugas Kabupaten tersebut melakukan perekaman KTP-el.
  3. Mengundang Kementerian Dalam Negeri cq Direktorat Kependudukan dan Catatan Sipil untuk ikut serta melihat perekaman di Kabupaten Jayawijaya dan Kabupaten Lany Jaya
  4. Kordinasi dengan berbagai pihak untuk ikut serta berperan aktif mengajak masyarakat melakukan perekaman mulai Pemerintah setempat Tokoh-Tokoh Masyarakat dan Gereja

Dengan situasi yang sangat beragam ini Dinas Sosial Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi Papua dibawah Pimpinan Ibu Kepala Dinas DR. Ribka Haluk, S.Sos, MM secara aktif dalam 3 (tiga) bulan terakhir mendatangi  beberapa kabupaten yang sangat rendah perekaman KTP-el nya sekaligus berkordinasi dengan semua pihak tekait, dengan harapan perekaman KTP-el 2018 bisa selesai, semoga.